BREAKING NEWS

Rabu, 13 Desember 2023

2.803 Personel Dikerahkan Amankan Laga Persebaya Surabaya vs Persis Solo

 


jawapos.com

Suasana rakor pengamanan laga Liga 1 antara Persebaya menghadapi Persis Solo yang akan digelar pada Rabu (13/12).

Laga ini benar-benar menentukan nasib kedua tim yang berada di zona degradasi klasemen sementara Liga 1. Untuk itu, Polrestabes Surabaya melaksanakan rapat koordinasi (rakor) untuk mengamankan laga Persebaya Surabaya vs Persis Solo di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya.

Pertandingan ini akan dilaksanakan pada Rabu (13/12) pukul 18.00. Rakor ini melibatkan kepolisian, TNI, serta Pemkot Surabaya. Pertandingan ini menentukan langkah Persebaya Surabaya.

Apabila kalah, Persebaya Surabaya yang berada di peringkat ke-14 klasemen sementara Liga 1, terancam tergeser oleh Persis Solo yang berada di peringkat ke-15 karena keduanya hanya terpaut selisih gol.

Sebanyak 2.803 personel gabungan dikerahkan untuk antisipasi pertandingan ini. Kapolrestabes Surabaya Kombes Pol Pasma Royce melalui Kabag Ops AKBP Wibowo mengatakan, pihaknya mengantisipasi pertandingan kali ini seperti laga-laga Persebaya Surabaya sebelumnya.

Petugas dikerahkan untuk menjaga keamanan di lingkungan sekitar stadion dan jalanan akses penonton yang hendak menuju stadion.



"Rakor kami laksanakan untuk memastikan kesiapan pengamanan saat pertandingan nanti," ungkapnya, Selasa (12/12).

Rakor ini dilaksanakan dalam rangka kesiapan petugas keamanan saat pertandingan nanti. Hal ini dilakukan bertujuan untuk memastikan keamanan dan kenyamanan para penonton serta menjaga kelancaran jalannya pertandingan.

"Kami juga bekerja sama dengan Steward untuk mengantisipasi gangguan keamanan dan ketertiban di dalam stadion. Kami ingin pastikan semua berjalan lancar baik di dalam maupun di luar stadion," tuturnya.

Melihat kondisi tersebut, rakor pembekalan personel keamanan wajib digelar. Ini bentuk optimisme pihak kepolisian bahwa pengamanan sudah disiapkan semaksimal mungkin demi kelancaran jalannya pertandingan.





Source:













 
Copyright © 2023 TENTANG KUTIPAN Shared by TKN-01.